Kamis, 06 September 2007

Perhatian pada ikon ikon perjuangan

Saat ini perhatian para geberasi muda terkesan kurang menghargai ikon ikon terkait dengan masalah pejuang dan pahlawan. Kita mestinya tak hanya menyalahkan kaum muda saja mengingat para pemimpin yang juga mestinya menjadi panutan tidak memberi contoh yang baik dalam hal ini karenanya para generasi muda terkesan acuh ketika mendengarkan lagu kebangsaan Indonesia Raya.
Di Bali misalnya ketika kedatangan tamu tamu negara dari negara asing para pejabat tidak mengantar tamunya kemakam pahlawan untuk memberi penghormatan kepada para founding father yang telah berjasa mengantarkan negara kita menjadi negara yang merdeka namun mereka lebih cenderung justru menggiring tamunya ke Groun Zero (monumen Bom Bali) untuk mencitrakan perhatian masyarakat Bali kepada para korban bom agar mendapat empati dengan berorientasi pada kepentingan bussinis.

Tidak ada komentar: